WOWLabs, Rumah untuk Generasi Kreatif

Desember 21, 2020

Ngomong-ngomong soal kreatifitas, kayaknya di tahun 2019-2020 ini adalah tahunnya orang-orang kreatif muncul ke permukaan, ini menurut pandangan saya ya. Ada salah satu platform yang we know lah ya, memunculkan banyak orang keren dengan berbagai macam konten dan kreatifitasnya. 

Di balik musim pandemic yang serba tak pasti ini, ternyata ada banyak hikmah di baliknya. Salah satunya itu tadi, orang-orang kreatif makin banyak bermunculan di sosial media. Jujur, sejak pandemi covid-19 ini, saya lebih banyak menghabiskan waktu berselancar di dunia maya, dan orang-orang kreatif ini bikin saya lebih banyak belajar dari berbagai macam konten yang mereka buat.



Meskipun sejak dulu saya sendiri sudah kenal sama yang namanya konten, tapi sejak banyak orang keren ini muncul, saya jadi lebih semangat untuk bikin konten yang bagus dan menarik juga. Saya jadi ingat ada teman yang gak pernah bosan ngingetin saya untuk lekas menekuni dunia videography. Tapi saya masih suka males-malesan. Haha.. 

Padahal zaman ini, kita sudah dimudahkan banget untuk mengakses internet dan informasi. Banyak juga wadah yang memberikan dukungan untuk itu. Jadi harusnya gak ada lagi sih ya, kesulitan dalam mempelajari sesuatu. Dunia ini rasanya seperti tidak ada batas, kecuali kita sendiri yang membatasinya. 

"Jangan sia-siakan masa mudamu, karena masa muda tak hanya soal bersenang-senang, tapi juga harus diisi dengan berkarya"

Setuju kan ya dengan kutipan di atas? Yas! Saya setuju banget. Apalagi kita di Indonesia ini punya banyak penduduk usia produktif. Harusnya semakin banyak karya yang bisa dibuat oleh generasi muda.

Nah, ada kabar gembira nih buat kamu yang mau mulai untuk berkarya dan jadi konten kreator. Namanya WOWLabs dari Smartfren, yaitu wadah kokreasi yang mempertemukan generasi-generasi konten di Indonesia.

Lewat WOWLabs ini, Smartfren memberi dukungan untuk anak-anak muda supaya dapat berkreasi dan mewujudkan ide kreatif yang mereka miliki. Bahkan WOWLabs juga menggandeng brand dan kreator lokal, lho. Mungkin ada yang suda familiar dengan Show the Monster, Hana Madness, Stayhoops, AHHA Official store dan Pijak Bumi.

Jadi temen-temen yang awalnya hanya punya ide dalam angan, dapat diwujudkan di WOWLabs ini, dengan berkreasi dan berkolaborasi untuk kokreasi produk limited edition. Ngomong-ngomong, kokreasi adalah kreasi bersama, dalam konteks bisnis, mengacu pada proses desain produk atau layanan di mana masukan dari konsumen memainkan peran sentral dari awal hingga akhir. Tidak terlalu spesifik, istilah ini juga digunakan untuk segala cara yang memungkinkan bisnis konsumen mengirimkan ide, desain, atau konten. Sumber : Wikipedia.

Nah, hasil dari penjualan-penjualan produk limited edition ini digunakan untuk memperkuat development basis komunitas di wilayah operasional Smartfren. Salah satunya dengan menyalurkan komputer dan sarana pendukung kegiatan ekraf serta pendidikan melalui Rumah Kreatif. 

Fyi, Smartfren Community ini punya 11 Rumah Kreatif yang tersebar di beberapa wilayah Indonesia, antara lain : Natuna, Kepri; Tangerang; Cilegon; Bojonegoro; Surabaya; dan Cilacap.

Penasaran sama WOWLabs? Yuk Kepoin di Smartfen.


You Might Also Like

0 comments

Keep Blogwalking!

BLOGGER PEREMPUAN

Blogger Perempuan

KUMPULAN EMAK BLOGGER

BLOGGERHUB