Belanja Polygon Lovina di Rodalink Kediri

Januari 07, 2022


Setelah melewati masa pemulihan setelah operasi, dan merasa badan makin bugar. Tiba-tiba terlintas pengen punya sepeda ontel atau pit. Karena selama ini saya dan Ilham olahraganya hanya jalan pagi setelah subuhan.

Sebetulnya jalan pagi sudah cukup sih untuk bikin badan jadi bugar, tapi ga ada salahnya juga kalau punya sepeda ontel. Apalagi terakhir kali saya beli sepeda itu zaman masih duduk di bangku Sekolah Dasar. Udah lama banget.

Setelah mencari dan mencari, dari satu web ke web yang lain. Kok pengen beli city bike (sepeda urban) ya, akhirnya memutuskan ambil merk Polygon. Awalnya pengen beli yang tipe Sierra, tapi infonya sudah discontinue alias ga keluar lagi di pasaran.

Sebenernya ada banyak tipe sepeda urban yang dimiliki sama Polygon. Ada Bend, Gili, Heist X, Path, Kalosi, Sierra, Zenith, Oosten, Lovina, Zeta, Urbano, dan Impression.

Saya maunya sepeda urban untuk perempuan yang ada keranjangnya, supaya bisa dipakai untuk naruh barang ketika belanja atau naruh tas.

Setelah menimbang dari segi harga dan model, ternyata jatuh hati sama tipe Lovina. Lovina ini infonya tipe yang terbaru. Kebetulan Ilham ini kalau belanja-belanja memang teliti sekali. Jadi kalau dia sudah bilang oke, saya juga oke.

Awalnya kami melihat Lovina di toko sepeda Pare, sayangnya tidak dapat melayani pengiriman. Harganya pun lebih murah dibanding di website Polygon. Mungkin ada subsidi karena tidak dapat melakukan pengiriman.

Kami urung membeli di toko ini, karena pertimbangan pengiriman tadi. Jujur, kami hanya punya waktu sore untuk datang dan membeli barang, kalau ga bisa kirim artinya kami kan harus bawa sendiri dan itu repot banget.

Pending lagi buat punya sepeda, tapi ga sampai 3 hari saya menemukan toko sepeda khusus Polygon di Kediri, Rodalink atau CV. Rodalintas Khatulistiwa.

Tempatnya bagus dan pegawainya ramah. Barang di tokonya juga lengkap, selain sepeda Polygon di sini juga menyediakan perlengkapan sepeda. Seperti helm sepeda, botol minum, tas, jersey sepeda, dan lainnya.

Kami diajak naik ke lantai 2 untuk melihat macam-macam city bike punya Polygon. Setelah menimbang, fixed mau ambil Lovina. Di sini juga menyediakan pengiriman, gratis ongkos kirim dengan jarak 10km.

Pembayarannya di sini ada banyak macam, dapat dilakukan dengan cash atau melalui bank transfer, Debit, Go-Pay, CC, cicilan juga bisa. Ohya, di sini saya mendapat gratis ongkos pengiriman meskipun jaraknya lebih dari 10KM. Asik-asik.

Sepeda Lovina 26 ini ada beberapa pilihan warna, saya ambil hitam dengan corak pink. Biar agak feminin begitulah kira-kira. Setelah ini, siap hidup lebih stabil dengan bersepeda.
Pict : polygonbikes.com



You Might Also Like

1 comments

  1. Jadi ingat sama sepeda sendiri yang akhirnya terbengkalai di gudang karena tidak terurus, sempat mau memperbaiki juga. Tapi karena anak gak cuma satu, jadi pengin belikan mereka juga. Walaupun udah bisa naik motor anak-anak kalau ada sepeda gini juga masih senang dibuat keliling kampung.

    BalasHapus

Keep Blogwalking!

BLOGGER PEREMPUAN

Blogger Perempuan

KUMPULAN EMAK BLOGGER

BLOGGERHUB